Cari

Dapat Peran Perempuan Batak, Elma Theana Belajar Bahasa Batak Tiap Hari

Posted 22-03-2017 00:16  » Team Tobatabo
Foto Caption: Elma Theana diabadikan usai konferensi pers film Cahaya Cinta Pesantren di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (9/1/2017).

JAKARTA - Artis peran Elma Theana belajar bahasa Batak ketika hendak menjalani shooting film Cahaya Cinta Pesantren setahun lalu. Cara belajarnya, kata Elma, adalah dengan mendengarkan rekaman bahasa Batak setiap hari.

"Saya belajar dialog bahasa Batak dari rekaman. Dialog saya direkam dalam bahasa Batak, saya dengarkan tiap hari, saya hafal dialognya dengan menggunakan rekaman," ucap Elma dalam konferensi pers film Cahaya Cinta Pesantren di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (9/1/2017).

Dalam film itu Elma berperan sebagai seorang perempuan keturunan Batak Karo, Sumatera Utara.

Sebenarnya ia keturunan Batak, tetapi karena sudah lama menetap di Jakarta, Elma lebih terbiasa berdialek Betawi. Alhasil, ketika menerima peran tersebut mau tak mau ia belajar dari nol lagi.

"Suka kepleset logat Betawi. Saya keseringan ngomong Betawi. Jadi saya belajar pakai kaset, direkam dan dipelajari logatnya," ujar Elma.

"Saya belajar dari suami saya juga, dia orang Batak," tambahnya.

Penulis: Andi Muttya Keteng Pangerang

Dikutip dari Kompas